close

Kemdiktisaintek Dukung ISI Bali Cetak Talenta Kreatif yang Inovatif dan Kolaboratif

Bali, Jumat (28/2)-Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Kemdiktisaintek) dukung Institut Seni Indonesia (ISI) Bali yang telah membuktikan bahwa kekayaan seni dan budaya dapat berkembang menjadi industri berbasis sains tinggi yang mampu bersaing ditingkat global.

Seni, desain, dan budaya bukan sekadar bagian dari identitas bangsa, tetapi juga memiliki potensi ekonomi yang besar jika dikelola dengan baik. Hal ini ditekankan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, Brian Yuliarto dalam Wisuda XXXIV ISI Bali, melalui tayangan video.

“Saya ingin berbagi kebanggaan dan apresiasi terhadap langkah besar yang sedang ditempuh oleh ISI Bali dalam mewujudkan transformasi kelembagaan yang visioner dan strategis,” ujar Menteri Brian.

Baca Juga :  Ditjen Dikti Serahkan Mobil Vaksinasi kepada Pemprov DKI Jakarta untuk Percepat Program Vaksinasi Covid-19

Mendiktisaintek juga menyampaikan penghargaannya terhadap langkah strategis ISI Bali dalam membangun ekosistem riset dan kolaborasi global.

“Dengan riset berbasis eksplorasi teknologi serta pendekatan multidisiplin, Kita berharap dapat membuka peluang baru bagi industri kreatif, menciptakan model bisnis yang berkelanjutan, serta memperkuat posisi Indonesia sebagai pusat ekonomi kreatif dunia,” tambah Menteri Brian.

Sebagai bagian dari perwujudan transformasi tersebut, Wamendiktisaintek, Fauzan, mewakili Menteri menandatangani Piagam Pangurip. Piagam ini akan dipahat pada monumen ISI Bali sebagai simbol komitmen terhadap penguatan pendidikan tinggi seni yang berbasis inovasi dan kolaborasi.

Penandatanganan piagam ini juga menjadi momentum penting bagi dunia pendidikan seni di Indonesia. Dengan semangat inovasi dan sinergi yang terus dikembangkan, ISI Bali diharapkan semakin diperhitungkan di tingkat global, serta mampu mencetak talenta unggul yang berkontribusi bagi kemajuan industri kreatif nasional.

Baca Juga :  Gandeng Perguruan Tinggi Seni se-Indonesia, Gedung Ditjen Diktiristek Disulap Jadi Galeri Seni

Humas
Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi

#DiktisaintekSigapMelayani
#Pentingsaintek
#Kampusberdampak
#Kampustransformatif