close

Wawancara Program Persiapan (Bridging Course) Studi Master di Luar Negeri 2023 (BC 2023)

Yth. Peserta Program Persiapan (Bridging Course) Studi Master di Luar Negeri 2023

Menindaklanjuti surat kami nomor: 4490/E2/DT.01.01/2023 tanggal 2 Agustus 2023 perihal undangan wawancara Program Persiapan (Bridging Course) Studi Master di Luar Negeri 2023 (BC 2023), dengan hormat kami sampaikan daftar nama peserta yang lolos seleksi BC 2023 berdasarkan seleksi yang dilakukan, nama-nama peserta yang lolos BC 2023 tercantum pada lampiran surat ini. Untuk pelaksanaan Program Persiapan (Bridging Course) Studi Master di Luar Negeri 2023 peserta yang lolos (daftar terlampir) wajib mengisi form pada tautann berikut https://s.id/RegistrasiPelaksanaanBC23 paling lambat 24 Oktober 2023.

Kepada seluruh peserta yang telah mendaftar Program Persiapan (Bridging Course) Studi Master di Luar Negeri 2023 dan belum lolos seleksi akhir pada tahun ini, kami mengucapkan terima kasih atas partisipasinya dan pada tahun berikutnya agar mempersiapkan diri lebih baik lagi untuk dapat mendaftar program yang sama atau sejenis.

Baca Juga :  Pengumuman PT Penyelenggara dan Promotor PMDSU Batch VII Tahun Anggaran 2023

Demikian disampaikan, atas perhatian dan kerja sama yang baik, kami ucapkan terima kasih.

Direktur Pembelajaran dan
Kemahasiswaan,

TTD

Sri Suning Kusumawardani
NIP 19691122199522001