close

Jelang Akhir Program, MSIB Gelar Bimbingan Teknis bagi Mahasiswa

Program Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB) Angkatan 7 Tahun 2024 akan berakhir dalam waktu satu setengah bulan. Menjelang berakhirnya program, tim MSIB menggelar Bimbingan Teknis Penyusunan Laporan Akhir Mahasiswa secara daring melalui Zoom dan kanal YouTube Kampus Merdeka pada Sabtu, 18 November 2024. Kegiatan ini bertujuan untuk mengingatkan mahasiswa yang telah terpilih menjadi peserta magang dan studi independen akan tanggung jawab mereka selama melaksanakan program.

“Anda datang dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia, tergabung di program MSIB. Anda adalah orang-orang terpilih yang bisa merasakan bagaimana lingkungan kerja yang sesungguhnya. Dari 180 ribu mahasiswa yang mendaftar, hanya ada 30 ribu yang terpilih, jadi artinya kompetitif sekali,” ucap Wachyu Hari Haji, Kepala Program MSIB saat memberikan sambutan.

Baca Juga :  UTBK Dimulai, Anies Baswedan Suntik Semangat Calon Mahasiswa

Wachyu mengingatkan bahwa kesempatan untuk melakukan magang dan studi independen di perusahaan atau instansi yang menjadi mitra MSIB diikuti dengan tanggung jawab besar. Tanggung jawab tersebut di antaranya adalah mengisi dan mengumpulkan laporan bulanan serta laporan akhir pada rentang waktu yang telah ditentukan.

Melalui acara bimbingan teknis ini, perwakilan tim MSIB yaitu Muhammad Ikhsan Setyadi membagikan informasi terkait lini masa laporan bulanan dan laporan akhir, hal-hal yang perlu diperhatikan saat membuat laporan, templat laporan, teknis pembuatan laporan akhir, mekanisme unggah laporan akhir, serta tenggat waktu pengumpulan.

Selain itu, dibagikan pula poin-poin penting yang harus dimasukkan pada laporan bulanan dan laporan akhir. Laporan bulanan memuat deskripsi aktivitas mentoring dan koordinasi dengan mentor dan DPP (Dosen Pendamping Program), hal-hal apa saja yang telah dikerjakan dan perkembangannya, tantangan yang dihadapi dan solusi dari mahasiswa, serta pengembangkan kompetensi yang didapat.

Baca Juga :  Pakar IPB University Ungkapkan Penerapan Sekolah Peternakan Rakyat Untuk Atasi Oversupply Perunggasan

Sementara, laporan akhir merupakan kompilasi dari laporan bulanan yang memuat kegiatan apa saja yang dilakukan selama berada di mitra, jenis-jenis kompetensi yang dikembangkan, aktivitas bulanan mahasiswa, serta profil perusahaan. Laporan akhir ini juga menjadi salah satu syarat pemberian sertifikat kepesertaan bagi mahasiswa peserta program MSIB Angkatan 7.

Dokumen laporan akhir program MSIB Angkatan 7 wajib dikumpulkan oleh mahasiswa pada rentang waktu 22-31 Desember 2024. Selain menjadi syarat untuk mendapatkan sertifikat kepesertaan MSIB, mahasiswa juga perlu mengumpulkan laporan bulanan dan laporan akhir karena hal ini menjadi bukti pertanggungjawaban atas pendanaan program yang dikeluarkan dari kas negara.