close

Tawaran Sebagai Penyelenggara Program KKN Kebangsaan XI Tahun 2023

Hal : Tawaran Sebagai Penyelenggara Program KKN Kebangsaan XI Tahun 2023
Nomor : 6091/E2/DT.01.01/2022

Yth.
1. Seluruh Pimpinan Perguruan Tinggi Bidang Kemahasiswaan
2. Seluruh Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi

Dalam rangka memadukan dharma pendidikan, penelitian dan pengbadian kepada masyarakat, Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi menghadirkan kembali Program KKN Kebangsaan. Kami menawarkan perguruan tinggi untuk menjadi tuan rumah penyelenggaraan KKN Kebangsaan XI Tahun 2023.

Mohon kepada Kepala LLDIKTI Wilayah I s.d XVI untuk menyampaikan tawaran KKN Kebangsaan XI 2023 ini kepada perguruan tinggi di wilayah masing-masing. Perlu kami sampaikan bahwa sesuai ketentuan pada Pedoman KKN Kebangsaan, calon perguruan tinggi penyelenggara KKN Kebangsaan XI Tahun 2023 harus memenuhi syarat sebagai berikut:
1. Perguruan tinggi yang berizin dan terakreditasi minimal Baik Sekali (B), di bawah binaan Kemdikbudristek, dan tidak sedang dikenai sanksi akademik.
2. Perguruan tinggi menyelenggarakan Kuliah Kerja Nyata sebagai mata-kuliah wajib untuk program sarjana dan pernah mengikuti KKN Kebangsaan sebelumnya sebanyak minimal 3 (tiga) kali.

Baca Juga :  Penawaran Program Bantuan Pembentukan dan Penguatan Unit Layanan Disabilitas (ULD) di Perguruan Tinggi Tahun 2024

Perguruan tinggi yang berminat menjadi Penyelenggara KKN Kebangsaan XI Tahun 2023 menyampaikan surat permohonan ke Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan, dengan melampirkan:
a. Proposal penyelenggaraan KKN Kebangsaan XI Tahun 2023;
b. Surat pernyataan kesediaan kerja sama dengan pemerintah daerah tingkat II calon lokasi kegiatanKKN Kebangsaan XI Tahun 2023 dibuktikan dengan surat kerja sama dan diketahui oleh pemerintah daerah tingkat I, dengan mencantumkan Tema KKN Kebangsaan XITahun 2023;
c. Surat pernyataan kesiapan untuk menyediakan dana pendamping penyelenggaraan KKN Kebangsaan XI Tahun 2023;
d. Surat pernyataan kesiapan untuk menyediakan dosen pendamping lapangan (DPL) yang andal dan berpengalaman sebanyak yang dibutuhkan; e. Surat pernyataan kesanggupan menyediakan sarana dan prasarana pendukung pelaksanaan KKN seperti tempat tinggal peserta, tempat pembekalan DPL dan mahasiswa sebelum diberangkatkan ke desa, tempat pembukaan dan penutupan KKN Kebangsaan XI Tahun 2023, transportasi, dan akses terhadap layanan Kesehatan;
f. Daftar desa calon lokasi kegiatan KKN Kebangsaan XI Tahun 2023 disertai tautan untuk akses kepada data potensi desa yang dapat dikembangkan dan selaras dengan program penyelenggaraan KKN Kebangsaan XI Tahun 2023;
g. Surat pernyataan kesanggupan untuk menyediakan sistem informasi KKN Kebangsaan XI Tahun 2023 berbasis website sebagai pusat informasi; h. Peraturan perguruan tinggi tentang pengakuan sks untuk KKN Kebangsaan sesuai dengan Permendikbud nomor 3 tahun 2020 tentang Standar Nasional Pendidikan Tinggi (SNDikti).
Format lampiran surat pernyataan di atas dapat diunduh pada tautan https://s.id/LampiranProposalKKNK-XI. Surat permohonan dan proposal kami terima paling lambat tanggal 30 September 2022.

Baca Juga :  Pengumuman hasil seleksi calon peserta Pre-doctoral Course Program tahun 2024

Demikian kami sampaikan, atas perhatian dan kerja sama yang baik, kami mengucapkan terima kasih.

plt. Direktur Pembelajaran dan
Kemahasiswaan

TTD
Sri Gunani Partiwi
NIP 196605311990022001

Tembusan
plt. Direktur Jenderal Diktiristek